Beranda Keagamaan Terkait Rencana Bandara Indexim, David Minta Pemerintah Komunikasikan dengan Baik

Terkait Rencana Bandara Indexim, David Minta Pemerintah Komunikasikan dengan Baik

2249
0

Satumejanews.id. SANGATTA- Rencana pembangunan bandara yang dilakukan PT Indexim Coalindo di Desa Melaoy, kecamatan Kaliorang, sepertinta tidak berjalan mulus. Masih ada sebagian masyarakat yang belum memahami dan bertanya terkait hal tersebut, sehingga memunculkan persoalan di lapangan.

Terkiat hal itu, salah seorang anggota DPRD Kutim David Rante mengatakan, hendaknya semua pihak bisa menahan diri terlebih dulu. “Saya minta pemerintan bisa mengkomunikasikan secara baik dengan berbagai pihak,” katanya.

Persoalan itu muncul ketika digelar hearing atau Rapat Dengar Pendapat (RDP) di DPRD Kutim Kamis lalu. Pertemuan itu melibatkan unsur pemerintah Kutim, pemerintah desa dan kecamatan serta pihak manajemen perusahaan dan para wakil rakyat.

“Tolong pak Kadis Perhubungan kasih tahu pak Bupat, terkiat rencana pembangunan bandara ini dilihat dulu dengan baik permasalahannya. Jangan sampai memunculkan perosalan dikemudian hari,” ujar politisi Partai Gerindra ini.

Dikatakan, banyak warga maupun unsur yang terlibat belum memahami sepenuhnya terkait regulasi maupun informasi yang benar menyangkut permasalahan yang dimaksud. Untuk itu, dia  meminta semua elemen bisa menahan diri agar tidak menjadi bola panas di tengah masyarakat.

“Kalau ada kerisauan masyarakat terkait pembangunan bandara ini, menurut saya wajar saja. Beda pendapat merupakan hal  wajar dan akan menjadi pemicu yang bagus dalam mengambil keputusan ke depan. Justru akan aneh jika sudah satu pendapat ya kan,” tambahnya.

David juga mempertanyakan, apakah pembangunan bandara khusus bisa dilakukan di beberapa tempat dalam satu wilayah. Hal ini sangat penting sebagai bahan evalusai dan pemahaman bagi seluruh elemen yang berkepentingan.

“Saya minta kepada PT Indexim jangan diam-diam, meski   memiliki izin Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batubara (BKP2B). Sebab, jika terjadi permasalahan yang merasakan langsung dampaknya adalah amsyarakat sekitar perusahaan,” ujar David. (adv/sm3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini