Satumejanews.id. SANGATTA- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim mendorong agar pemerintah daerah untuk memanfaatkan kondisi anggaran yang dimiliki saat ini, untuk pembangunan yang tepat sasaran, tepat guna dan berdampak langsung terhadap kebutuhan masyarakat.
Dengan anggaran yang cukup memadai tersebut, Ketua Komisi D Bidang Kesejahteraan Rakyat, Yan berharap, tingkat kesejahteraan masyarakat menjadi lebih baik dan merasakan dampak terhadap pembangunan yang dilaksanakan pemerintah.
“Jangan sampai membangun infrastruktur terutama bangunan yang menghabiskan anggaran yang besar, malah tidak dimanfaatkan atau terbengkalai, kita tidak mau itu,” ujarnya.
Menurutnya, pemerintah diharapkan bisa lebih responsive dalam mengalokasikan anggaran, sehingga menyasar kepada kebutuhan dasar masyarakat. Di antaranya jalan penghubung yang antar Kecamatan dan desa, termasuk jalan usaha tani yang hingga saat ini masih banyak ditemukan dalam kondisi tidak layak.
“Fasilitas Kesehatan, pendidikan, termasuk kantor-kantor pelayanan masyarakat, terutama di pedalaman masih ada yang terbuat dari kayu. Hal seperti ini jangan sampai tidak diperhatikan,” ujar Yan.
Selain itu, hingga saat ini masih ada beberapa instansi yang belum memiliki gedung kantor yang representativ. Salah satunya Badan Riset dan Inovasi yang diketahui masih berkantor di lantai dua edung Serba Guna (GSG), yang notabenya diperuntukan menjadi ruang untuk kegiatan maupun rapat.
“Nah hal-hal semacam ini juga harus diperhatikan. Sebab, anggaran kita ada dan mencukupi untuk hal tersebut. Hal-hal seperti itu, hendaknya juga menjadi prioritas bagi PemKab Kutim dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan,” ucap politisi Partai Gerindra ini. (adv)