Satumejanews.id. MAKKAH – Suasana duka menyelimuti jemaah calon haji Kloter BDJ-12 asal Hulu Sungai Tengah (HST) di Makkah, Arab Saudi. Salah satu anggota Regu 25 Rombongan 7 BDJ-12, Ardiansyah Arjan Asmuni telah meninggal dunia, Rabu (28/5/2025) siang WAS.
“Innalillahi wa inna ilaihi raajiuun. Pak Ardiansyah meninggal sekitar pukul 13.20 WAS (Waktu Arab Saudi),” tulis Ketua Rombongan (Karom) 7 BDJ-12, Mukarram melaporkan kabar duka ini ke media ini di Indonesia, Rabu (28/5/2025) malam WITA.
Mukarram menyebut, almarhum Ardiansyah meninggal setelah selesai melaksanakan Umrah Wajib berupa Tawaf dan Sa’i. “Beliau hanyar selesai Tawwaf dan Sa’i, untuk melaksanakan Umrah Wajib,” jelasnya.

Apakah almarhum rebah atau seperti apa? “Iya, beliau lemas/rabah saat jalan kaki dari habis melaksanakan Sa’i menuju bus antar jemput hotel,” jawab Mukarram tanpa menceritakan lebih jauh lagi.
Lantas Firman Ridhani, salah satu jemaah HST menyebut, rombongan Kloter BDJ-12 tiba di Jeddah pada Rabu (28/5/2025) dini hari sekitar pukul 01.00 WAS. Lalu meneruskan ke Kota Makkah dan tiba sekitar pukul 03.30 WAS.
Di bagian lain, kondisi cuaca di Kota Makkah Al Mukarramah yang menjadi tumpuan jemaah calon haji dari seluruh dunia dilaporkan panas. Maklum, tidak ada turun hujan dalam beberapa hari terakhir ini.

“Sekarang ini, Rabu siang (28/5/2025) jam 13.00 WAS, suhu udara di Kota Makkah mencapai 41 derajat Celcius,” ucap petugas haji dari PT Kaltrabu Indah, dr. Meldy Muzada Elfa, Sp.PD, K-Geir, FINASIM dalam perbincangan terpiah kepada media ini.
Dokter Meldy — sapaan akrabya — mengaku sudah beberapa hari ini berada di Kota Makkah. Ia melakukan tugas pendampingan kepada para jemaah calon haji dengan biaya khusus PT Kaltrabu Indah di Kota Makkah.
Walau pun panas 41 derajat, sebut Meldy, para jamaah tetap semangat melakukan rangkaian ibadah. Seperti melakukan Tawaf atau mengelilingi Ka’bah (Baitullah) dan Sa’i atau berlari lari kecil antara Bukit Sapa dan Marwah. (sm10)