Penyerahan SK Kepengurusan FKPM Kelurahan Air Putih disampaikan Kapolsek Samarinda Ulu AKP Zainal Arifin diterima Ketua FKPM Air Putih Sigit Pramono. (Ist)
SAMARINDA, Satumejanews.id – Keberadaan Forum Kemitraan Polisi Masyarakat (FKPM) sangat membantu tugas kepolisian dan TNI di lingkungan keberadaannya, sehingga bisa mengurangi masalah sosial yang terjadi di wilayah kelurahan. Walaupun di wilayah Kecamatan Samarinda Ulu baru ada tiga FKPM yaitu Kelurahan Dadi Mulya, Telok Lerong Ilir dan Air Putih.
Hal tersebut diucapkan Muhammad Fahmi Camat Samarinda Ulu saat menyampaikan sambutannya pada pelantikan pengurus FKPM Kelurahan Air Putih Periode 2022-2025 yang berlangsung di sekretariat bersama FKPM Kelurahan Air Putih di komplek Kantor Kelurahan Air Putih jalan Graha Indah Samarinda, Kamis (9/6/2022).
Menurut Camat, kelurahan Air Putih ada 60 Rukun Tetangga dengan jumlah warga 20 ribu lebih sangat rentan terhadap persoalan sosial. “Minimal mengurangi tugas kepolisian, sehingga masalah-masalah sosial kemasyarakatan yang ringan-ringan bisa ditangani di tingkat FKPM, tidak semua masalah harus ke kepolisian,” ucap Fahmi yang pernah menjabat Lurah di Kelurahan Pelita Kecamatan Sungai Pinang ini selama 9 tahun dan pertama menbentuk FKPM.
Sebagai dukungan dan support Camat Samarinda Ulu Muhammad Fahmi kepada FKPM Air Putih langsung memberikan bantuan secara pribadi sebesar Rp500.000 untuk keperluan sekretariat FKPM Kelurahan Air Putih yang langsung diterima Ketua FKPM Air Putih Sigit Pramono.
Sementara itu Kapolsek Samarinda Ulu, AKP Zaenal Arifin mengatakan bahwa pembentukan FKPM ini tidak asal bentuk, tetapi ada dasarnya mengacu kepada Peraturan Kepolisian RI No. 01 tahun 2021 tentang Pemolisian masyarakat. “Pemolisian Masyarakat itu suatu kegiatan untuk mengajak masyarakat melalui kemitraan anggota Polri dan masyarakat, sehingga mampu mendeteksi dan mengidentifikasi permasalahan keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan serta menemukan pemecahan masalahnya,” jelas AKP Zaenal Arifin Kapolsek Samarinda Ulu.
“Anggota FKPM harus semakin semangat menjalankan tugas diantaranya menampung keluhan, pengaduan masyarakat yang berkaitan dengan kamtibmas dan masalah sosial lainnya. Selain itu, mereka juga mengumpulkan data dan mengidentifikasi masalah, Serta ikut mengambil langkah yang proporsional dalam rangka pelaksanaan tugas kepolisian secara umum,” jelasnya.
Kepala Kelurahan Air Putih, Agustina Rahmi dalam kesempatan tersebut berpesan agar selalu berkoordinasi dalam menjalankan tugas, dan FKPM dapat membantu tugas kepolisian dan mampu memecahkan persoalan sosial. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, jaga kekompakan, demi ketentraman warga Air Putih,” harap Rahmi.
Ketua FKPM Kelurahan Air Putih Sigit Pramono didamping Sekretaris Arie Yudiartha mengatakan bahwa FKPM Air Putih sudah terbentuk sejak 8 bulan lalu, namun baru saat ini sempat dilantik dan diserahkan SK Kepengurusan disampaikan Kapolsek Samarinda Ulu.
“Berbagai masalah yang timbul di lingkungan masyarakat sudah banyak yang kami mediasi, sehingga tidak perlu melangkah ke jalur hukum. Jika bisa diselesaikan secara kekeluargaan, kan tidak perlu menambah tugas bapak-bapak Polisi,” pungkas Sigit Pramono.
Pelantikan Pengurus FKPM Kelurahan Air Putih yang ditandai dengan penyerahan SK yang dikeluarkan Lurah Air Putih tertanggal 14 Januari 2022 yang disampaikan secara resmi oleh Kapolsek Samarinda Ulu disaksikan Camat Samarinda Ulu, Danramil Samarinda Ulu dan Lurah Samarinda Ulu, kepala UPTD Puskesmas Air Putih serta tokoh masyarakat di Lingkungan Air Putih dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng, juga disaksikan Pengurus FKPM Kelurahan Dadi Mulya dan Telok Lerong Ilir.
Pengurus FKPM Kelurahan Air Putih periode 2022-2025 diKomandani Sigit Pramono, Wakil Ketua Bambang Santoso, Sekretaris Arie Yudiartha, bendahara Johan, Khomaruz Zaman, dibantu beberapa seksi antara lain seksi Kegiatan dan Operasional Dani Rachman, Hanif Triyono dan Hendra, Seksi Humas Ricki, Agus Widiyanto dan Sopian, Seksi Informasi dan Data Abdullah Sani, Polita Arory, Yuda dan Kurnia Edi, Seksi Pembinaan dan Penyuluhan Nindya Listiyono, M. Novan Syahronny, seksi Sarana dan Perlengkapan Hidayat, Baharudin dan Nuryanto.(*/smn1)