Beranda Kutai Timur Lazismu Kutim Bantu Warga Sangkulirang yang Berobat di Samarinda

Lazismu Kutim Bantu Warga Sangkulirang yang Berobat di Samarinda

829
0

Satumejanews.id. SAMARINDA – Lembaga Amil Zakat, Infak dan Sedekah Muhammadiyah (Lazismu) Kutai Timur telah menyalurkan  bantuan kepada mustahiq yang berhak menerima. Penyerahan dilaksanakan pada 20 Mei 2023 di Samarinda.

Meski yang bersangktan alamanya di Kecamatan Sangkulirang, namun sedang menjalani pengobatan di Samarinda, sehingga memerlukan bantuan. Bantuan tersebut telah  melalui analisis dan pertimbangan dari Tim Lazismu Kutim.

Ketua Lazismu Kutim Subhan mengatakan, Lazismu merupakan salah satu badan otonom milik PC Muhammadiyah Kutim. Sedangkan bantuan yang diserahkan sebesar Rp 15 juta.

“Nama mustahik itu adalah Ny Mu’tasimah Islamiah. Belia memang warga Kecamatan Sangkulirang dan saat ini mendapat cobaan dari Allah Swt. Semoga dengan bantuan tersebut dapat meringankan dan membantu pengobatan beliau,” ujar Subhan.

Ketua Lazismu Subhan menambahkan penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan di Rumah Singgah Kanker Provinsi Kaltim di Samarinda Jalan Delima Dalam, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu.

“Rumah Singgah Kanker di Samarinda adalah tempat tinggal sementara pasien kanker/tumor yang rujukan pengobatannya ke Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Wahab Sjahranie. Rumah sakit pelat merah tersebut merupakan pusat rujukan pelayanan kesehatan kanker (ankologi) di Indonesia, khususnya wilayah Indonesia bagian tengah,” ungkap Subhan didepan Sekretaris dan Bendahara Lazismu Kutim. (sm4)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini