Beranda Kutai Timur DPPKB Gelar Pelatihan Promosi dan KIE Bangga Kencana

DPPKB Gelar Pelatihan Promosi dan KIE Bangga Kencana

406
0

Satumejanews.id. SANGATTA – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kutai Timur (Kutim) menggelar pelatihan promosi dan KIE Bangga Kencana yang diikuti 50 orang dari Kader Kampung KB, Rumah data, Pik R dan Forum Genre.  Kegiatan yang berlangsung dua hari, 19 dan 20 Mei 2025 ini, peserta diberikan materi teori dan praktek.

“Saya berharap selesai pelatihan ini nanti bisa terpilih mewakili beberapa orang atau kalau bisa semuanya untuk mengisi sarana fasilitas yang sudah kita siapkan di DPPKB,” kata Kepala DPPKB Kutim Achmad Junaidi B, ketika membuka pelatihan tersebut, Senin  di ruang rapat kantor DPPKB, Senin (19/5/2025).

Diharapkan, peserta bisa melakukan membantu dalam upaya penurunan stunting melalui media massa cetak dan elektronik serta media luar ruangan, ke depannya. Terutama berhubungan dengan fasilitas Studio Bend Genre yang merupakan wadah kreatif bagi remaja untuk menyampaikan pesan melalui seni. Supaya sosialisasi program bangga kencana maupun percepatan penurunan stunting itu bisa tersampaikan kepada masyarakat terutama dengan sesama anak remaja begitu ya melalui jalur seni.

“Yang kedua, bagaimana pemanfaatan ruang multimedia kita yang ada. Untuk memproduksi konten edukatif yang dapat diakses kapan saja. Dengan hadirnya adik-adik remaja ini nanti bisa berkolaborasi  membantu. Sehingga sosialisasi itu bukan vakum namun setiap saat bisa berjalan. Itu harapan saya seperti itu yang paling terpenting,” ucap orang nomor satu di DPPKB tersebut

Pelatihan tersebut menghadirkan narasumber dari perwakilan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kutim Erwin Febrian Syuhada, sebagai pembina dalam segi pembuatan karya jurnalistik. Selai itu ada perwakilan dari Borneo Creative, Rakhmad Maulana Ramadan, yang menyampaikan materi terkait memaksimalkan perangkat yang dimiliki.

Sebelumnya Ketua Panitia, Rosmawati Saragih, menyatakan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta dalam mempromosikan Program Bangga Kencana.

“Diharapkan peserta mampu menyampaikan informasi secara efektif dan menarik melalui berbagai media, sehingga pesan program ini tersampaikan dengan luas dan tepat sasaran,” jelasnya.

Selain itu, peserta juga diajarkan teknik pembuatan konten edukatif yang relevan dengan media masing-masing.

 “Semoga pelatihan ini menginspirasi kita semua untuk terus berinovasi dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat,” tutupnya. (sm4)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini