Beranda Keagamaan Hari Ini, Seluruh Calhaj Menuju Arafah

Hari Ini, Seluruh Calhaj Menuju Arafah

3398
0

Satumejanews.id. MAKKAH – Calon jamaah haji yang saat ini berada di tanah suci Makkah, hari ini, Senin (26/6/2023) sudah menuju ke padang Arafah. Hal ini sesuai jadwal yang telah ditetapkan pemerintah Arab Saudi, bahkan seluruh jamaah calon haji seluruh sudah harus menuju ke Arafah untuk melaksanakan puncak ibadah haji, yakni Wukuf di Padang Arafah.

Tak terkecuali jamaah calon haji asal Kutim, sejak pukul 11.00 siang tadi Waktu Arab, sudah meluncur ke Arafah. Semua jamaah diharapkan sudah mulai naik bus dari hotel masing-masing untuk menuju Arafah, lantaran Selasa (27/6/2023) besok merupakan puncak ibadah haji seluruh jamaah, baik dari Indonesia maupun negara lain.

Bukan hanya jamaah reguler yang menuju ke Arafah. Jamaah haji plus juga diharuskan hari ini sudah menuju ke Padang Arafah menggunakan kendaraan bus yang telah disediakan panitia.

Menurut laporan salah satu jamaah plus asal Kutim, Suroto, dia bersama istri dan rekan-rekan, siang tadi sudah menuju ke Padang Arafah. “Saya sekarang dalam perjalanan menuju Arafah menggunakan bus bersama jamaah haji plus lainnya,” ujar Soroto.

Mantan Asisten Ekonomi Pembangunan (Ekbang) Setkab Kutim ini, tidak bersama jamaah reguler Kutim lainnya. Sebab, dia dan istri merupakan haji plus. Sehingga lokasinya juga berbeda. “Mohon dia restunya ya, semoga lancar dan sehat selalu,” ujar Suroto.

Sedangkan H Rusdianoor salah seorang jamaah haji asal Kutim melaporkan, saat ini, jamaah calon haji asal Kutim semuanya sudah menunggu di hotel untuk diangkut menggunakan bus menuju ke Arafah.

“Insyah Allah siang ini semua jamaah berangkat ke Arafah menggunakan bus yang sudah disediakan panitia. Doakan saja kami sehat selalu, sampai prosesi haji selesai nantinya,” ujar Rusdianor.

Dia bersama calon jamaah haji lainnya saat dihubungi sedang berada di hotel, menunggu armada bus yang akan mengangkutnya ke Padang Arafah. Selasa (27/6/2023) besok katanya, merupakan puncak haji, yani Wukuf di Padang Arafah. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini