Beranda Parlemen Dishub Kutim Diminta Tuntaskan Pelabuhan Kenyamukan dan Benahi Rambu Lalin

Dishub Kutim Diminta Tuntaskan Pelabuhan Kenyamukan dan Benahi Rambu Lalin

2996
0

Satumejanews.id. SANGATTA – Dinas Perhubungan Kutai Timur (Dishub Kutim) diminta untuk menyelesaikan kegiatan pembenahan Pelabuhan Kenyamukan dan membenahi persoalan rambu-rambu Lalu Lintas (Lalin) disepanjang Yos Sudarso sampai di Jalan Road 9.

Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Panitia Khusus (Pansus) LKPJ Bupati Kutim, David Rante saat ditemui wartawan, Selasa (2/5/2023).

“Ada satu kegiatan yang cukup besar di Dishub Kutim seperti penyelesaian pembangunan pelabuhan Kenyamukan, ” ucapnya.

Maka dari itu pihaknya meminta Dishub Kutim supaya bisa dikerjakan dan dipersiapkan dengan baik. Bahkan penyediaan jasanya diharapkan yang punya pengalaman mumpuni dan model yang unik.

“Jangan sampai nanti mereka hanya menunggu DP dari angggaran, lalu pencarian termin-termin dari anggaran tersebut untuk bisa bekerja. Walaupun itu belum direalisasikan, tapi pekerjaannya tetap jalan,” tegasnya.

Disisi lain, ia membeberkan persoalan traffic light di Bundaran Patung Singa dan rambu-rambu jalan di sepanjang Yos Sudarso sampai di Jalan Road 9. Agar secepatnya segera dibenahi, sehingga penggunaan jalan merasakan kenyamanan dalam berkendara.

“Ketika ada pekerjaan, longsor dan tumpukan material, itu dipasangi rambu supaya tidak menggangu bagi pengguna jalan yang bisa memunculkan resiko kecelakaan,” ungkapnya.

Dia menegaskan, pihaknya telah menyampaikan keluhannya masyarakat tersebut kepada Dishub Kutim saat rapat. Karena Dishub yang lebih tahu kebutuhan masyarakat.

“Jadi jangan juga memunculkan masalah baru. Ketika ada regulasi yang belum terpenuhi, harus dipenuhi,”tutupnya.(adv/smn4/smn1)

Artikulli paraprakWartawan Itu Buruh?
Artikulli tjetërKetua DPRD Kagum kebudayaan dan Tradisi Masyarakat Wehea

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini