Beranda Pariwisata Festival Polder dan Ekraf untuk Tingkatkan Destinasi Wisata

Festival Polder dan Ekraf untuk Tingkatkan Destinasi Wisata

9276
0

Satumejanews.id SANGATTA – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) melalui Dinas Pariwisata (Dispar) menggelar Festival Polder dan Ekonomi Kreatif (Ekraf) Kutim Tahun 2022. Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala Dispar Kutim di area Lapangan Polder Ilham Maulana, Kamis (15/12/2022) pada pukul 19.30 Wita malam yang akan berlangsung selama 5 hari ke depan.

Kegiatan Festival Folder dan Ekraf Kutim ini menggelar lewat seabrek kegiatan mulai dari performance pagelaran tari nusantara, perwakilan paguyuban, hudoq, Sangatta Etnic Carnaval, artis lokal hingga nasional. Kemudian, ada lomba-lomba yang meliputi stan kreatif kerajinan, kreasi kuliner, serta fashion show.

Tujuan dilaksanakan festival ini adalah untuk meningkatkan destinasi wisata Kutim pada umumnya dan destinasi pariwisata polder pada khususnya karena destinasi wisata polder ini salah satu destinasi unggulan yang ada di Kutim ini.

Dalam sambutannya, Kepala Dispar Kurim Nurullah mengatakan salah satu tujuan festival ini untuk mempromosikan destinasi wisata polder yang merupakan bagian dari wisata unggulan yang ada di Kutim.
Dari festival ini akan dapat meningkatkan dan mendorong UMKM, Ekraf supaya lebih berkembang dan maju.

“Sebagai mana kita ketahui dengan majunya pariwisata otomatis ekonomi masyarakat akan bangkit, oleh karena itu mari kita sama-sama untuk mendukung dalam mempromosikan dan mengenalkan destinasi di daerah Kutim yang merupakan tugas dan tanggung jawab bersama dengan harapan supaya bisa dikenal baik di regional, nasional, bahkan internasional,” harap Nurullah.

Selanjutnya, event-event seperti ini bertujuan untuk mempromosikan dan memperkenalkan di kalangan masyarakat Kutim, siapa yang harus mempromosikan ini ya kita semua, Kutim harus bangga memiliki kekayaan alam yang luar biasa yang kita sebut dengan Magic Land atau tanah ajaib.

“Dengan harapan ke depan kita harus bisa mempersiapkan destinasi pariwisata Kutim dengan sebaik-baiknya ketika IKN sudah menetap di Kaltim,” tambah Nurullah sekaligus membuka acara festival ini.

Dalam Festival ini turut hadir Sekretaris Dispar Kutim Tirah Satriani, Wakil Ketua DPRD Asti Mazar, Danlanal Sangatta Letkol Laut (P) Laut Shodikin, perwakilan kepala OPD, serta unsur unsur pelaku dan penggiat pariwisata di Kutim (*)

Artikulli paraprakKuini Bung Syafril
Artikulli tjetërTembang Macapat Kejari Batu Pecahkan Rekor Muri dan Rekor Dunia