Beranda Kominfo Kutai Kartanegara Dinkes Gelar Lomba Balita Sehat,  Pjs Ketua PKK : Ortu Pastikan Anak...

Dinkes Gelar Lomba Balita Sehat,  Pjs Ketua PKK : Ortu Pastikan Anak Sehat dan Cerdas

1309
0

Satumejanews.id. KUTAI KARTANEGARA – Dinas Kesehatan Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), menggekar lomba balita sehat di Ballroom Mulawarman Hotel Grand let Tenggarong, Kamis (21/11/2024). Kegiatan ini dibuka Pjs Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Keseajhteraan Keluarga (PKK) Kukar dr Eryanriatin Bambang Arwanto.

Pada kesempayan itu, dr Eryariatin mengatakan, mengatakan setiap orang tua pasti menginginkan anak yang sehat dan cerdas. Dikatakan, untuk mencapai hal itu, tentunya  tidak mudah dicapai, tanpa upaya dan pengasuhan yang benar sejak anak masih di dalam kandungan.

Kegiatan yang mengambil tema “Optimalkan Generasi Sehat Berakhlak & Berprestasi Untuk Indonesia Maju“ itu, diikuti 20 balita seluruh kecamatan se-Kukar.  Mereka terpilih di daerahnya masing-masing untuk mengikuti lomba tingkat kabupaten.

“Alhamdulillah bapak dan ibu sebagai orang tua tetap semangat dalam memonitoring pertumbuhan dan perkembangan anaknya, sehingga menjadi anak yang sehat dan cerdas,” katanya.

Dikatakan, pola pengasuhan dan pemantauan pertumbuhan serta perkembangan sangat diperlukan bagi anak terutama pada usia 2 tahun pertama kehidupannya. Lomba balita sehat ini menjadi salah satu kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan orang tua dalam memantau pertumbuhan dan perkembangan anak-anaknya.

Eryariatin mengatakan, berbagai upaya dilakukan untuk memotivasi orang tua agar rutin membawa anaknya datang ke Posyandu. Tujuannya, memperoleh pemantauan pertumbuhan dan perkembangan, imunisasi, pelayanan kesehatan, pemberian makanan tambahan serta KIE kesehatan.

Pjs Ketua PKK ini mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan dan jajarannya yang telah menyelenggarakan Lomba Balita Sehat ini, sebagai ajang penilaian tumbuh kembang anak sekaligus memotivasi orang tua untuk rutin membawa anaknya ke Posyandu

Sedangkan Ketua Panitia pelaksana Hj Leni Astuti mengatakan, kegiatan ini berkiatan  memperingati Hari Anak Nasional dan Hari Kesehatan Nasional dan dikuti 140  peserta dan pendamping dari 32 puskesmas. Salah satu tujuannya, menciptakan generasi penerus yang sehat, cerdas dan berkualitas serta memberikan stimulus penggerakan pelayanan kesehatan anak balita di masyarakat.

Kemudian meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan orang tua dalam memelihara kesehatan anak balita dan melakukan stimulasi perkembangan, serta meningkatkan sistem pelayanan kesehatan dan memperbaiki kualitas pelayanan kesehatan anak balita.

Lomba balita sehat ini, menghadirkan dewan juri dari tim Dinas Kesehatan Kukar, terdiri  dokter umum, dokter gigi, psikolog dan petugas gizi. Acara dirangkai seminar tentang perkembangan anak yang disampaikan dr Diana Meytha Supit. (adv/diskominfo/prokom)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini