Beranda Kalimantan Selatan Kemboja Cup XVI, Persera FC Korban Kedua BAM, PAM FC Tumbangkan Persia...

Kemboja Cup XVI, Persera FC Korban Kedua BAM, PAM FC Tumbangkan Persia Agung B

1617
0

Satumejanews.id. BARABAI –  Satu lagi korban si “Raja Tarkam” BAM FC, Sungkai.   di rumput hijau. Dialah Persera FC Alabio (HSU) yang “dibantai” BAM,  O-5 (0-2),  pada laga sepak bola Kemboja Cup di lapangan Bina Muda Palajau – Pandawan, Selasa (18/7/2023).

Persera menjadi korban kedua BAM FC. Sebelumnya, BAM FC menjagal Nila FC, Barabai, 2-0. BAM kini meraih tiket kedua untuk bicara di babak 16 besar turnamen sepak bola antarklub Kemboja Cup 2023 ini.

Tiket pertama 16 besar sendiri disabet oleh PAM FC, Barabai. Tim binaan Asnawi dkk sukses menumbangkan Persia Agung B, 2-0 langsung pada laga pertama di lapangan yang sama.

Dua gol anak anak PAM (Pasar Agrobisnis Modern) ke gawang Persia Agung dibukukan striker andalan  M Said (10) baru beberapa menit “kick off”. Gol itu diperbesar lagi oleh  Zulpadli (4) hingga jedah.

Kecolongan dua gol itu tak membuat kubu Persia dari Auh Balangan ciut. Anak anak Persia meningkatkan tempo. Coba bangkit mengimbangi PAM yang   lebih piawai memainkan bola dan kerjasama tim.

Peluang cetak gol  ke gawang PAM pun mereka dapatkan. Tapi, tangguhnya pertahanan PAM yang dikoordinir sang kapten Asri  Ibrahim (6), maka tak ada gol lagi. Wasit Angga membagi dua kartu kuning (KK), satu untuk Sule (8) dari PAM, dan satunya Bayu (16) dari Persia.

Bagaimana partai kedua? BAM FC ternyata bukan lawan tanding pas buat Persera. Tim yang kondang  “Raja Tarkam” di Banua Kalsel  itu unggul segalanya. Semua lini hidup dan bergerak memainkan bola dengan baik.

Tak ayal Persera kelimpungan.  Tak hanya dikepung anak anak BAM hampir sepanjang laga, tapi gol demi gol pun bersarang ke gawang Madan. Kiper Madan sungguh terpaku lantaran  5 kali menjumput bola di dalam jalanya sendiri.

Lima gol BAM FC  dibuka Gusti (9) dan Indra (12) di babak pertama. Lantas Indra membuat gol lagi babak kedua, disusul gol Asnan (10), dan Rifki (5)  menutup keunggulan menjadi  lima gol. Wasit Haris mencabut KK buat Komar (Persera) dalam partai sangat tidak seimbang itu.

Laga Kemboja Cup hari Rabu, 19 Juli 2023, menyuguhkan dua partai lagi. 1. BAS Putih FC, Birayang menjajal Bocah fC, Barabai pukul 15.00. 2. PS. LAU Kasarangan berseteru Gaspin HST, Barabai pukul 16.30. (sm10)

Artikulli paraprakSeluruh Fraksi Sependapat KUA-PPAS dengan Catatan
Artikulli tjetërRekor “Kakak” Pecah di GBK

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini