Beranda Kalimantan Selatan 6 Besar Liga 4 Piala Gubernur Kalsel, “Duo Martapura” Berjaya, Jegal Persenus...

6 Besar Liga 4 Piala Gubernur Kalsel, “Duo Martapura” Berjaya, Jegal Persenus WK dan Perseka

1683
0

Tim Putra Plaosan Martapura

Satumejanews.id. MARTAPURA – Nah, ini dia aksi dua tim Kota Intan Martapura. Melakoni laga perdana Babak 6 Besar Liga 4 Piala Gubernur Kalsel 2025/26, Persemar dan Putra Plaosan sama-sama berjaya dengan menjegal lawan-lawannya di Stadion Demang Lehman (SDL), Martapura, Senin (26/1/2026).

Putra Plaosan Martapura yang turun di laga pertama (Grup C) mengunci kubu Persenus WK (Wasaka Kalimantan), 2-1 (2-0). Lantas di partai kedua (Grup D), Persemar menghajar Perseka Kandangan, 5-1 (2-0), di depan sekitar 500 penonton.

Hasil ini membuat “duo Martapura” itu membuka kans besar lolos ke babak 4 besar. Namun, bagi Persenus WK dan Perseka, HSS, sendiri belum tertutup. Keduanya masih memiliki peluang untuk bangkit pada tiga pertandingan lagi hari-hari mendatang.

Tim Persemar Martapura.

Kick-off dengan jersey biru-biru-putih — dikutip dari match summary (MS) Asprov PSSI Kalsel — ke media ini, anak-anak Persemar sukar dibendung. Tim “rajahan”  coach Syaifullah Nazar itu mendominasi laga hingga membuat lima gol ke gawang Perseka, Hilman Fuady.

Lima gol yang “melucuti” kiper Hilman Fuady lahir melalui “hattrick” tiga gol  Fajar Rizqullah menit ke 39,  44, dan menit 78 lewat  penalti. Sedang dua gol lainnya merupakan andil Bayu Setiabudi (53′), dan Zola Anggoro (69′).

Sementara gol balasan satu-satunya sekaligus pelipur duka  Perseka dijaringkan kapten tim, Aditia ke gawang Nazzarul Akbar menit ke 76. Wasit Bambang Suprianto (Tanah Laut) melayangkan tiga kartu kuning (KK) buat Rafli Adhhiya (Persemar), Firiyanor dan Ferdian Akbar (Perseka).

Jelang kick-off Persemar (biru biru) kontra Perseka (hitam merah)

Partai sebelumnya, anak-anak  Plaosan dengan kostum merah-merah-merah ala Liverpool Inggris itu memedaya kiper Persenus WK, Fadil Rizky lewat gol Aswan Ikhwal menit ke 12, dan Pajri Maulana menit 26. Dua gol ini bertahan hingga turun minum.

Babak kedua, tim Persenus WK yang didandani coach Ronivon de Carvalho itu memberi perlawanan. Bahkan, sebuan Gideon Marshell Huwae dkk itu membuahkan gol ke gawang Plaosan, Deandra Dwika Putra lewat aksi Abu Darda Thenu menit ke 82, hingga skor menjadi 2-1.

Partai perdana Babak 6 Besar Liga 4 Piala Gubernur Kalsel yang disentralkan di SDL itu cukup ketat dan keras. Wasit Agung Hendro Hadi (Tapin) mencabut lima KK buat Fito Atmajaya, Pahri Maulana (Plaosan),  Papin Tuharea, Vian Kusuma, dan Khairan Naufal (Persenus).

Tim Perseka Kandangan, HSS

KLASEMEN BABAK II

(Main, Menang, Seri, Kalah, +/- Gol, Poin)

GRUP C :

Putra Plaosan   1  1  0  0  +1    3

Persetala           0  0  0  0    0    0

Persenus WK    1  0  0  1   -1    0

GRUP D :

Persemar           1  1  0  0   +4   3

Barabai FC         0   0  0  0   0    0

Perseka              1  0  0  1   -4    0

Jadwal Rabu : 28 Januari 2026 — 1. Perseka Kandangan, HSS vs Barabai FC, HST (Grup D). 2. Persenus WK vs Persetala (Grup C).  Stadion Demang Lehman (SDL), Martapura. Kick-off (1) pukul 14.00 WITA, dan (2) pukul 16.00 WITA. (jjd)