Satumejanews.id. BARABAI – Waw! Barabai FC luar biasa. Melakoni laga ke-8 Grup A Kompetisi Liga 4 Piala Gubernur Kalsel 2025/26 di kandang sendiri, Barabai FC mengunci perlawanan tamunya Perseam Amuntai, 4-2 (2-1), di Stadion Murakata, Barabai, 21 Januari 2026.
Hasil ini memastikan Barabai FC juara II (runner-up) Grup A dengan poin 12. Tim “rajahan” pelatih Sardiani itu pun praktis menyabet tiket lolos ke babak II (6 besar). Menyertai juara Grup A, Putra Plaosan, Martapura, yang menjadi satu-satunya tim tak terkalahkan dengan poin 20.
Plaosan sendiri yang juga melakoni laga di kandang Perseka, HSS, tak terbendung. Tim asuhan Susilo Sudarman itu membantai tim tuan rumah Perseka, 4-0 (2-0), di Stadion 2 Desember Kandangan. Namun, kekalahan telak Perseka itu tetap meloloskannya ke babak 6 besar.
Kenapa? Perseka yang dipoles coach Akhmad Rizani tersebut lolos lantaran juara III dengan poin 9. Torehan poin ini lebih baik satu angka ketimbang tim Amuntai yang tersingkir karena hanya di peringkat 4 dengan poin 8.
Empat gol Plaosan ke gawang Perseka, Hilman Fuady — dikutip dari match summary (MS) Asprov PSSI Kalsel — ke media ini, dibuka Galih Panji Agus Sudiarto menit ke 36. Lalu gol bunuh diri pemain Perseka, Muhammad Saleh menit ke 38 hingga turun minum.

Babak kedua, Plaosan yang mendominasi laga membuat dua gol lagi lewat aksi Saiful Rahman menit ke-57, dan Fito Atmajaya menit ke 69. Wasit Agung Hendro Hadi (Tapin) mengganjar M Andi (Perseka) dengan kartu kuning (KK) di depan publiknya sendiri itu.
Lantas di Stadion Murakata Barabai lain lagi. Di sini, di depan 300-an penonton, tim Barabai FC menjegal langkah Perseam, 4-2 (2-1). Empat gol tuan rumah ke gawang Nurhuda dibuat Fajar Ilham (38′), M Said (45 +1′, 77′ (penalti), dan gol Hasnor Hariyadi (82′).
Sedang dua gol anak-anak Amuntai ke gawang Ahmad Muhazir (Barabai FC) lahir melalui Ikhsan Sardillah (40′), dan Rendra Apriyadi (85′). Tapi, Rendra sendiri dan Bayya (Perseam) diberi KK oleh wasit Saifullah (Tabalong), dan M Aldi (Barabai FC) kena KM setelah terakumulasi 2 KK.
Di bagian lain, laga Persetala kontra Persepan Pagatan berakhir 2-2 (2-1) di Stadion Pertasi Kencana, Pelaihari. Dua gol Persetala melalui “bunuh diri” pemain Persepan, Abdul Basit menit ke 2, dan Indra Wijayadi menit ke 10.
Sebaliknya, dua gol Persepan yang menerjang gawang M Sibawaihi (Persetala) dibukukan Andi Hairul Anam menit ke 14, dan juga “bunuh diri” pemain Persetala, Armani menit ke 82.
Partai terakhir Grup B ini cukup ketat dan keras. Tak ayal, wasit Gunawan (Banjarmasin) yang memimpin mencabut 8 KK, 3 buat pemain Persetala (Trio Tondo, Rifqi, Pathurrahman), dan 5 Persepan (Zulkifli Salni, Syahrul, Baharudin, Faiz dan Aditya Ananda).
Hasil ini juga menempatkan Persetala juara II Grup B dengan poin 14. Persetala lolos menyertai Persemar Martapura ke 6 besar. Satu tiket lainnya direbut Persenus WK (Wasaka Kalimantan) yang memiliki poin sama-sama 13 dengan Persepan, tapi Persenus lebih unggul agregat (selisih) gol dari anak-anak Pagatan tersebut.

Babak II atau putaran 6 besar mulai bergulir 25 Januari 2026. Pesertanya terdiri juara Grup A (Plaosan), runner-up B (Persetala) dan juara III B (Persenus) di Grup C. Sedang tiga tim di Grup D dihuni juara B (Persemar), runner-up A (Barabai FC) dan juara III A (Perseka).
KLASEMEN AKHIR
(Main, Menang, Seri, Kalah, +/- Gol, Poin)
GRUP A :
Putra Plaosan 8 6 2 0 +21 20
Barabai FC 8 3 3 2 +4 12
Perseka 8 2 3 3 -6 9
Perseam 8 2 2 4 -8 8
Banjar Union 8 0 4 4 -11 4
GRUP B :
Persemar 8 5 2 1 +15 17
Persetala 8 4 2 1 +8 14
Persenus WK 8 4 1 3 +13 13
Persepan 8 4 1 3 +6 13
Persehan 8 0 0 8 -42 0
Jadwal Babak II (6 besar), Ahad (25/1/2026) — 1. Putra Plaosan vs Persenus WK (Grup C). 2. Persemar Martapura vs Perseka Kandangan (Grup D. (jjd)



























