Beranda Kalimantan Selatan Jelang Maghrib di Binjai Pirua HST, 3 Rumah Musnah Diamuk si Jago...

Jelang Maghrib di Binjai Pirua HST, 3 Rumah Musnah Diamuk si Jago Merah, Satu Dilarikan ke RSHD

575
0

Satumejanews.id. BARABAI – Astaga! Musibah kebakaran kembali melanda permukiman warga di Hulu Sungai Tengah (HST). Kali ini, amukan api memusnahkan  tiga rumah warga di Desa Binjai Pirua RT. 06, RW. 03, Kecamatn Labuan Amas Utara (LAU), HST,  Rabu sore, 12 November 2025.

“Tidak ada korban jiwa. Tapi, ada salah satu warga dilarikan relawan ke RSHD (Rumah Sakit Haji Damanhuri) Barabai,” ucap Kepala Pelaksana BPBD HST, Ahmad Apandi melalui Kasi Darlog, Fitriadi ke media ini,  Rabu malam.

Fitriadi menyebut, korban yang dilarikan ke RSHD bernama Dina Mustaqimah (14), anak dari Ardiansyah, salah satu pemilik rumah yang terbakar. Dina disebut sesak napas dan harus mendapat perawatan medis.

Musibah kebakaran ini terjadi Rabu (12/11/2025) sore  sekitar pukul 17.35 WITA. Api dengan cepat membakar bangunan rumah dari kayu dan berhasil dijinakkan dalam waktu 30 menit berkat respons cepat para petugas pemadam kebakaran dan warga sekitar.

Akibatnya amukan  “Si Hantu Herah” menjelang Maghrib itu tiga rumah warga terbakar habis. Rata dengan tanah   masing-masing  milik Samli (9 jiwa), Arbani (5 jiwa), dan Ardiansyah (4 jiwa).

Fitriadi menyebut, tiga rumah warga Binjai Pirua itu terbakar habis seratus persen, termasuk pula dokumen penting lainnya. Sedang penyebab musibah kebakaran  masih dalam penyelidikan pihak berwajib.

Salah satu saksi mata di TKM (Tempat Kejadian Musibah), Udin melukiskan kepanikan warga saat api berkobar. Mereka tak hanya geger dan berteriak api, api, melainkan warga terdekat pun bergegas berkemas menyelamatkan barang berharga di rumahnya.

“Saya sendiri sedang di dalam rumah saat mendengar teriakan kebakaran. Begitu saya keluar, ternyata api sudah “ganal” (membesar),” cerita Udin menggambarkan suasana mencekam dan kepanikan warga sekitar itu.

Beruntung di tengah kobaran api, petugas TRC BPBD HST, bersama TNI, Polri, BPK/PMK Balakar 654 Murakata, para relawan Tagana HST dan aparat desanya cepat bertindak. Mereka bahu membahu memadamkan kobaran api.

“Saat ini api sudah padam total, dan pihak kepolisian sudah turun melakukan penyelidikan tentang penyebab musibah ini,” jelas Fitriadi.

Terkait musibah ini, Fitriadi  menyebut, BPBD HST terus mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap bahaya kebakaran. Terutama memeriksa instalasi listrik secara rutin  dan memastikan kompor atau peralatan memasak dalam keadaan aman bila bepergian keluar rumah. (jjd)