SANGATTA- Presiden Joko Widodo(Jokowi) mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama membumikan Pancasila dan mengaktualisasikan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Pancasila bukan hanya telah mempersatukan kita semua. Pancasila juga telah menjadi bintang penuntun ketika bangsa Indonesia menghadapi tantangan dan ujian-ujian.

“Ini sudah dibuktikan berkali-kali dalam perjalanan sejarah bangsa bahwa bangsa dan negara kita bisa tetap berdiri kokoh menjadi negara yang kuat, karena kita semua sepakat untuk berlandaskan pada Pancasila, “ ujar Jokowi saat memberikan sambutan pada Peringatan Hari Lahir Pancasila yang dipusatkan di Lapangan Pancasila, Kota Ende, Nusa Tenggara Timur, yang juga di ikuti secara Daring(Online) oleh Bupati Kutai Timur H Ardiansyah Sulaiman di dampingi Wabup H Kasmidi Bulang serta Unsur Pimpinan Forkopimda di ruang Meranti, kantor Seskab,Rabu(1/6/2022).

dalam kesempatan itu, Jokowi juga mengingatkan, seluruh warga Indonesia harus betul-betul mengamalkan Pancasila dan memperjuangkan Pancasila, dengan cara di wujudkan dalam sistem kemasyarakatan, kebangsaan, dan kenegaraan, serta mengimplementasikan dalam tata kelola pemerintahan dan juga menjiwai interaksi antarsesama anak bangsa.

“Inilah tugas kita bersama, tugas seluruh komponen bangsa menjadikan Pancasila sebagai ideologi oleh seluruh tumpah darah Indonesia, “ pintanya.

diakhir sambutan, Jokowi yang hadir bersama Istri Iriana Jokowi, Nampak serasi menggunakan pakaian adat Ende atau dikenal dengan sebutan Ragi Lambu-Luka Lesu,mengajak seluruh pemimpin bangsa, terutama para pejabat pemerintahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, para pendidik, para pemimpin partai politik, para pemimpin dan tokoh-tokoh ormas, dan para pemimpin-pemimpin lainnya untuk menjadi teladan, menjadi contoh dalam aktualisasi nilai-nilai Pancasila.

“Serta mengajak seluruh masyarakat untuk bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia Maju, mewujudkan cita-cita proklamasi kemerdekaan, “ tutupnya.

Sementara itu, Bupati Kutim H Ardiansyah Sulaiman, ditemui usai kegiatan mengatakan, peringatan Hari Pancasila kali ini cukup menarik karena di pusatkan di kota kelahiran Pancasila yakni Kabupaten Ende, Provinsi NTT, yang diketahui menjadi tempat lahirnya Pancasila yang dirumuskan oleh Bung Karno saat masa pengasingan oleh Belanda kala itu.

“Ini juga menjadi salah satu bentuk apresiasi yang diberikan Presiden kepada masyarakat di Kota Ende, “ ujarnya.

Tak lupa, pada momen peringatan Hari Lahir Pancasila tersebut, Ardiansyah juga mengajak kepada seluruh masyarakat khusunya di Kutim, untuk bersama-masa menjaga Pancasila sebagai dasar negara dengan selalu mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai wujud cinta bangsa dan negara, serta mengajak semua untuk selalu berbangga dengan segala upaya yang telah dilakukan baik dari para pahlawan dan pejuang, guna mewujudkan Negara Kesatuan Republik Indonesia.(smn4)

Artikulli paraprakDukung Program AMPL Pemkab Kutim Sudah Terbitkan Perda Terkait Sanitasi
Artikulli tjetërDari Kepting Hinga Kerang tersaji Nikmat di Warung Edi Blangkon Sangatta