Beranda Kominfo Kutai Kartanegara Tekan Angka Inflasi, Pemkab Kukar Gelar GPM

Tekan Angka Inflasi, Pemkab Kukar Gelar GPM

584
0

Satumejanews.id. KUTAI KARTANEGARA – Guna menjaga stabilitas harga dan menekan angka inflasi di daerah ii, Pemerintah Kabupaten Kutai Katanegara (Pemkab Kukar) melalui Dinas Ketahanan Pangan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) selama dua hari, 11 hingga 12 Maret ini.

Kegiatan yang dipusatkan di halaman Masjid Agung Sultan Aji Sulaiman Tenggarong itu, dibuka Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kukar Sunggono, Selasa (11/3/2025). “GPM ini sbagai salah satu Upaya menekan angka infaslsi di Kukar,” kata Sekkab ketika membuka kegiatan tersebut.

Dijelaskan, GPM ini juga merupakan Upaya Pemkab Kukar memenuhi distribusi pangan menjelang lebaran. Pemerintah berusaha maksimal untuk menjaga ketidakseimbangan distribusi pangan antar wilayah, fluktuasi harga serta kendala infrastruktur tranfortasi.

Menurut Sekkab, GPM ini dharapkan mampu mengoptimakan potensi perekonomian di Tengah masyarakat. Melalui GPM tersebut, pemerintah berusaha mewujudkan kesejahteraan Masyarakat dan menjaga ketahanan pangan.

Dalam pelaksanaan GPM ini, Pemkab tidak bekerja sendiri, namun berkolaborasi dengan pihak lain. Di antaranya, Perum Bulog, PT Rajawali Nusindo, Kelompok Tani, Peternak, UMKM Pangan dan BUMDes.

Dikatakan, Pemkab Kukar terus berusaha maksimal mengantisiasi adanya gangguan dstribusi di lapangan. Salah satu langkah yang ditempuh adalah, menjalin kerjasmaa dengan pihak lain.  

Selama ini, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) terus melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait lainnya. Jika ada kendala, semaksimal mungkin secepatnya bisa ditangani dengan baik. Dengan demikian, dipastikan Masyarakat memeproleh bahan pokok penting dengan harga yang stabil menjelang hari raya lebaran nanti. (adv/sm/diskominfo)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini